Peramal Kiamat 2011 Meninggal Dunia
https://ligoislam.blogspot.com/2013/12/peramal-kiamat-2011-meninggal-dunia.html
Harold Camping, peramal kiamat 2011, meninggal dunia pada usia 92 tahun pada hari Ahad (15/12/2013). Camping tutup usia setelah sebelumnya dirawat di rumah sakit karena jatuh.
Pendeta AS ini sebelumnya dikenal gencar menyebarkan soal kiamat dunia yang terjadi pada bulan Mei tahun 2011. Camping bahkan menggunakan pelayanan radio dan ribuan billboard untuk menyiarkan “nubuwat” kiamat ini kepada publik. Seperti diketahui, ramalan Camping tidak terjadi.
Camping, seorang pensiunan insinyur sipil, juga mendirikan lembaga nirlaba Oakland di seluruh dunia.
Camping sendiri menghabiskan biaya jutaan dolar untuk kampanye kiamat 2011 ini. Dana itu sebagian besar didapatkan dari para pengikutnya yang berhenti dari pekerjaan mereka dan kemudian menjual seluruh harta mereka untuk membantu Camping. Saat itu, ada lebih dari 5.000 billboard dan 20 mobil RV ditempeli pesan Hari Penghakiman versi Camping.