PBB dan Organisasi Islam Dunia Siap Gugat Israel
https://ligoislam.blogspot.com/2014/02/pbb-dan-organisasi-islam-dunia-siap.html
Pejabat Palestina dikabarkan telah menyambut proposal Dewan Keamanan PBB dan
beberapa negara-negara Arab untuk mengajukan keluhan terhadap Israel.
Proposal dikeluarkan atas pelanggaran Israel yang dilakukan berulang-ulang terhadap Masjid al-Aqsa.
Dalam sebuah pernyataan pada Rabu (26/2/2014), para pejabat palestina telah memperingatkan “konsekuensi serius” atas pelanggaran Israel terhadap Masjid al-Aqsa, kantor berita resmi Palestina, Wafa melaporkan.
Pelanggaran Israel telah mendorong Liga Arab dan Organisasi Kerjasama Islam untuk mengambil langkah cepat terhadap kampanye Israel untuk menyerang Masjid al-Aqsa.
Pekan lalu, Knesset (parlemen Israel) telah membatalkan rencana untuk menggelar debat terbuka tentang proposal ‘pemaksaan’ pengawasan Israel pada tempat-tempat suci di Yerusalem Timur.
Para pejabat Palestina mengatakan usulan Israel ini “Mencerminkan kebijakan Israel yang merusak dan sistematis yang bertentangan dengan semua norma dan konvensi internasional.”
Pada hari Rabu (26/2/2014), Liga Arab memperingatkan terhadap bahaya yang ditimbulkan oleh pelanggaran Israel yang semakin sering dilakukan terhadap penduduk dan tempat-tempat suci di al-Quds .
Seringnya terjadi pelanggaran Israel terhadap Masjid al-Aqsa memicu kemarahan Muslim Palestina dan terkadang menimbulkan konfrontasi kekerasan.
Yahudi mengklaim al-Aqsha adalah situs dari dua kuil Yahudi terkemuka di zaman kuno.